Saturday, January 9, 2010

Motor Sehat Berkat Karburator Terawat



Banyak komponen-komponen pada sepeda motor yang harus mendapatkan perhatian ekstra dari si empunya agar sang tunggangan selalu dalam kondisi prima, salah satu komponen tersebut adalah karburator. Karburator merupakan elemen yang sangat vital bagi kendaraan anda, jika perawatanya tidak baik benar maka kemungkinan tunggangan anda akan "ngadat" saat dikendarai. Komponen yang satu ini harus mengalami perawatan berkala agar tidak mengganggu kinerja tunggangan anda saat dikendarai, untuk lebih lengkapnya mari kita ulas lebih lanjut cara merawat karburator.

Faktor yang menyebabkan kinerja motor tidak maksimal salah satunya kondisi karbu (karburator-red) yang kotor karena tersumbat debu atau kotoran bahkan akibat "kemasukan" air hujan sehingga bahan bakar tidak mengalir sebagaimana mestinya. "Paling kalau hujan yang paling sering karburator kemasukan air, bisa dari tangki atau lewat kabel gas,". Karburator terdiri dari bodi, pelampung, jarum pelampung, skep, jarum skep, per skep, main jet, pilot jet, nosel, setelan angin dan setelan langsam.

"Kalo mau membersihkan karburator dibuka, disetel dan dicuci, disikat pake bensin lalu dirakit lagi,". Agar lebih jelasnya mari kita urutkan langkah-langkah untuk membersihkan kaburator, pertama bukalah karburator dengan cara melepas baut-baut pengikat, tutup karburator, katup cuk (choke) dan kran bensin. Gunakan kunci yang sesuai agar alat-alat tersebut tidak gampang dol seperti obeng, kunci ring, tang. Kemudian lepas mangkok karburator, pelampung dan jarum pelampung, main jet, pilot jet dan yang lainnya. Tempatkan komponen-kompenen tersebut pada satu wadah agar tidak bingung saat merakit kembali.

Kedua jika sudah terlepas semua bersihkan seluruh komponen dengan menggunakan bensin. Bersihkan karburator dengan kuas, lalu semprot lubang-lubangnya dengan udara bertekanan tinggi (kompresor-red). Main jet dan pilot jet atau yang biasa disebut spuyer adalah komponen yang paling sering terganggu karena debu atau kotoran yang menempel didinding spuyer sehingga mengganggu aliran bahan bakar. Untuk membersihkannya gunakan amplas halus untuk membersihkan kotoran pada spuyer-spuyer. Jangan terlalu banyak mengamplasnya karena dapat menyebabkan perubahaan ukuran diameter spuyer.
Ketiga menyetel tinggi pelampung bensin sebaiknya dengan menggunakan jangka sorong atau stigmat. Langkah terakhir jika semua sudah dibersihkan pasanglah kembali bagian-bagian karburator yang tadi dilepas dan disetel ulang. Mekanik yang mengakui menimba ilmu mesin di Lampung ini menyarankan untuk merawat karburator secara berkala. "Bersihkan karburator kalau motor sudah terasa tidak enak, agar pembakaran sempurna. Paling tidak satu bulan sekali servis,". Selamat mencoba....

No comments:

Post a Comment